Rabu, 01 Januari 2014

Ajak si Kecil Bikin Es Krim Vanila Enak dengan 5 Langkah Ini!



Jika liburan kali ini Anda hanya menghabiskan waktu di rumah bersama si kecil, cobalah membuat es krim sendiri. Memakai bahan dan alat sederhana. Ajak ia meracik dan mengaduk hingga es krim lembut siap makan.

Selain mudah, membuat es krim tak perlu mesin khusus. Cukup dua buah kantong plastik dengan perekat dan ikuti 5 langkah yang direkomendasikan oleh kidspot.com.au (30/12/2013).


1. Bahan
Siapkan dua buah kantong besar dengan perekat (zipper), satu berukuran besar dan satunya lagi berukuran sedang. Untuk bahan pembuat es krim, siapkan 300 ml krim segar, 2 sdm gula pasir, 1 sdt esens vanila, 6 sdm garam batu, dua mangkuk es batu dengan potongan kecil atau kubus, dan handuk atau sarung tangan.

2. Campur bahan
Campurkan krim, gula, dan vanili ke dalam kanting plastik yang berukuran sedang. Pastikan perekat plastik tertutup rapat. Kemudian, masukkan plastik sedang ini ke dalam kantong plastik besar.

3. Kantong es batu
Masukkan es batu yang berbentuk kubus atau es batu dengan potongan kecil di dalam plastik besar. Kemudian, masukkan seluruh garam. Nah, sekarang masukkan plastik sedang yang berisi krim tadi ke dalam plastik besar yang berisi es batu dan garam. Pastikan keduanya tertutup rapat dengan perekatnya.

4. Mengocok
Kocok dan pijat-pijat plastik itu selama sepuluh menit. Agar lebih menarik, serahkan tahapan membuat es krim ini kepada si kecil. Biarkan ini mengocok plastik tersebut dengan semangat, sampai tekstur krim dalam plastik sedang berubah seperti es krim. Jika rasanya terlalu dingin, Anda bisa menggunakan handuk.

5. Siap santap
Setelah siap, keluarkan plastik sedang dan basuh dengan lap basah plastik tersebut agar garam yang menempel dapat hilang. Jika ingin, Anda juga bisa menggunting sedikit ujung plastik dan keluarkan es krimnya. Es krim pun keluar dan bertekstur halus. Atau, Anda bisa langsung mengambil es krim dengan sendok jika si kecil sudah tidak sabar mencicipinya.

Sumber: Detik

3 komentar:

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.