Pernah mendengar beer pong? Permainan asal Amerika Serikat ini
menggunakan meja dan bola pingpong. Namun, cara mainnya berbeda.
Sebaiknya berhati-hati, permainan ini bisa membuat Anda mabuk!
Tampaknya beer pong tak hanya populer di Amerika, melainkan juga di beberapa negara. Pasalnya, ada kompetisi bernama World Series of Beer Pong
di Las Vegas! Mungkin salah satu pesertanya adalah perwakilan dari
Filipina, karena di negara tersebut popularitas permainan ini semakin
meningkat.
Di sebuah pusat perbelanjaan dekat kampus di Manila,
fasilitas bermain beer pong disediakan. Tentu saja, tempat ini jadi
ramai dengan para mahasiswa yang datang setelah kuliah selesai. "Inilah
cara menyenangkan untuk mabuk-mabukan bersama teman!" ujar salah satu
mahasiswa yang gemar bermain beer pong.
Pada dasarnya, aturan
main beer pong sama saja di mana-mana. Namun, terkadang ada sedikit
modifikasi di beberapa tempat. Beginilah cara main beer pong di Manila,
seperti dikutip dari situs Rocket News 24:
1. Buat dua tim yang anggotanya masing-masing dua orang.
2. Kedua tim berdiri berhadapan di kedua ujung meja pingpong. Susun enam buah gelas plastik hingga membentuk segitiga.
3.
Isi setiap gelas dengan bir, kira-kira sepertiga volumenya. Orang
Filipina biasanya memakai merek San Miguel yang terkenal di sana.
4. Secara bergantian, setiap anggota tim melempar bola ke gelas lawan.
5.
Jika lawan berhasil memasukkan bola ke salah satu gelas, kita harus
mengeluarkan bola tersebut, meminum bir di dalamnya, dan menyingkirkan
gelas yang sudah kosong.
6. Permainan berlanjut sampai gelas
salah satu tim habis. Tim tersebut lalu dinyatakan kalah dan harus
membayar seluruh bir yang digunakan dalam permainan.
Bagi Anda
yang tak meminum alkohol, mungkin bir bisa diganti dengan soda, es teh,
atau minuman nonalkohol lainnya. Tertarik mencoba?
Sumber: Detik
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.