Selasa, 21 Mei 2013

Banana Split Termahal Rp. 31 Juta!


Setiap selesai makan, tidak lengkap rasanya tanpa ditutup dessert. Es krim, cake, dan cokelat biasanya disajikan sebagai pilihan dessert. Namun, untuk membeli beberapa dessert ini Anda butuh merogoh kocek jutaan rupiah!

Ada harga ada rupa. Dessert-dessert termahal di dunia ini dibuat dari bahan-bahan premium atau dipadukan bersama wine dan cognac langka dengan harga selangit Dilansir dalam Telegraph (20/05/2013) inilah dessert termahal di dunia!


1. The Golden Phoenix

Cupcake termahal di dunia ini dibawa oleh Bloomsbury Cafe di Dubai Mall dan harus dipesan dua hari sebelumnya. Dessert ini terbuat dari lembaran emas 23 karat yang bisa dimakan dan cokelat premium. Satu piring cupcake emas ini dihargai Rp 9.6 juta!

2. The Caramelized Hazelnut Dacquoise

Burj Al Arab di Dubai dikenal sebagai salah satu hotel termahal di dunia. Jadi, tidak heran salah satu dessert paling mahal tampil di restorannya Al Mahara. The Caramelized Hazelnut Dacquoise terbuat dari milk chocolate, chocolate mousse dan es krim bourbon yang dihargai Rp 445.000.

3. Truffle Ice Cream

Es krim truffle diciptakan oleh chef Masa Takayama di barMasa di ARIA Resort & Casino di Las Vegas, Amerika. Walaupun terlihat biasa, ternyata es krim ini terbuat dari truffle musiman yang dihias dengan lembaran kertas emas. Satu dessert ini dihargai Rp 900.000.




4. Banana Split Termahal

Outlet Three Twins Ice Cream di Napa, California menjual sebuah es krim spesial dengan harga sekitar Rp 31.7 juta! Banana split ini terbuat dari sirup yang terbuat dari dessert wine langka seperti Vintage Port 1960, Chateau D'Yquem dan German Trockenbeerenauslese. Jika dessert ini dipesan satu hari sebelumnya, gerai tersebut akan menyediakan live music cello untuk Anda.

5. Ciragan Palace Luxury Cake

Dessert yang dikeluarkan oleh hotel The Ciragan Palace Kempinski Istanbul ini terbuat dari 70 persen cokelat Venezuelan Grand Cru, raspberry yang dimarinasi selama sebulan dalam Hennessy Paradis cognac, 19 daun emas dan champagne truffle bentuk cinta Louis Roederer. Satu dessert ini dihargai sekitar Rp 5.3 juta.

6. Oak Dessert

Disajikan di restoran Sirocco, Bangkok, rangkaian dessert bernama Oak ini dihargai Rp 7.9 juta. Dessert ini hadir dalam tiga hidangan yang masing-masing dipadukan dengan wine atau cognac langka. Menu pertama adalah campuran pisang, crumble, dan selai yang dipadukan dengan Chateau La Tour Blance, 1er Cru, 1996.




Sumber: Detik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.