Selasa, 15 Juli 2014

Ini Perpustakaan Pantai Paling Keren

Berjemur di tepi pantai tentu saja menyenangkan! Menikmati hangatnya matahari diiringi dengan desiran ombak di pinggir pantai sembari mendengarkan lagu kesukaan atau membaca buku fiksi yang ringan.


Memang tak sedikit orang yang menganggap aktivitas tepi pantai tak akan lengkap tanpa kehadiran buku yang tepat. Maka, muncullah apa yang disebut dengan perpustakaan tepi pantai, atau beachfront libraries.

Ini adalah sebuah fasilitas yang sangat positif dan mulai diterapkan di berbagai pantai di belahan dunia. Jadi Anda tak lagi perlu khawatir bila lupa membawa buku saat hendak berjemur di tepi pantai. Anda juga tak perlu takut kehabisan pilihan, karena perpustaan ini memiliki banyak sekali jenis buku.

Perpustakaan yang bersifat mobile ini sedang menjadi sebuah tren yang bekrembang pesat di seluruh dunia. Beberapa negara seperti Spanyol, Prancis, Albania, Bulgaria dan Israel berlomba-lomba mendesain dan menampilkan kreasi perpustakaan tepi pantainya masing-masing.

Meski hampir semua perpustakaan ini memiliki ukuran yang terbatas, namun koleksi bukunya bisa mencapai enam ribu buku. Berikut beberapa perpustakaan pinggir pantai yang paling keren yang ada di seluruh dunia.


1. Tel Aviv, Israel
Di kawasan tepi pantai yang berada di Tel Aviv, Israel terdapat sebuah perpustakaan tepi pantai yang berisi 523 buku dalam lima bahasa, antara lain adalah Arab, Rusia dan Prancis.
Kini perpustakaan tersebut sedang diparkir di pantai Metzizim dan akan dibuka sampai akhir musim panas.


Dari perpustakaan ini juga disiarkan sekitar 80 hotspot Wi-Fi gratis. Dengan itu para pembaca di tablet juga Kindle bisa tetap membaca e-book di perangkat mereka.

Gubernbur dari Tel Aviv menjelaskan bahwa layanan ini tak hanya disediakan bagi warganya tapi juga untuk para turis yang datang ke sana. Ia berharap hal ini bisa membawa pengaruh yang positif.


2. Albena, Bulgaria
Di pantai Albena yang berada di Bulgaria, ada sebuah rak buku yang berukuran cukup besar.


Koleksi yang ada di dalam rak buku ini boleh dipinjam oleh siapapun yang ada di kawasan pantai Albena itu.

Perpustakaan ini ditandai dengan sebuah rak berwarna putih biru. Buku-buku yang ada di perpustakaan ini terdri dari beragam koleksi, mereka bahkan menyebutkan koleksi bukunya ada enam bahasa.


3. Etretat, Prancis
Di Pantai Etretat yang berada di Prancis juga terdapat sebuah perpustakaan tepi pantai yang keren.
Bila kebanyakan perpustakaan tepi pantai lainnya bisa mobile dan dibangun di atas kendaraan. Perpustakaan yang satu ini justru dibangun menjadi sebuah bangunan semi permanen.

Dengan warna cerah, yakni oranye dan putih, bangunan perpustakaan ini dilengkapi dengan bebeberapa baris kursi santai untuk berjemur.

Sumber: Detik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.