Rabu, 31 Oktober 2012

Tunjukkan Cinta Pada Suami dengan 3 Cara Ini

img

Merasa belakangan ini suami tidak lagi perhatian pada Anda, bisa jadi hal itu karena sikap Anda sendiri. Apakah Anda juga sudah memberinya cukup perhatian saat sedang bersama? 
Menunjukkan cinta pada suami tidak cukup hanya dengan melayaninya dan menghargainya. Kesibukan sehari-hari seringkali membuat istri melupakan hal-hal kecil yang sebenarnya justru diharapkan suami.
Pakar percintaan lulusan jurusan psikologi dari Universitas Columbia, Kristina Marchant memberikan tipsnya bagaimana menunjukkan cinta pada suami dengan lebih baik. Inilah saran Kristina seperti dipaparkannya pada Your Tango:

1. Fokus & Beri Perhatian
Anak-anak, pekerjaan dan urusan rumah tangga, semua itu bisa menyita perhatian para istri sehingga terkadang suami merasa dia bukan lagi prioritas untuk Anda. Psikoterapis dan penulis 'The Pathway to Love', Julie Orlov pernah mengatakan "seiring berkembangnya pernikahan, pria kadang merasa mereka hanya dianggap penting dalam urusan bayar-membayar." Oleh karena itu untuk membuat suami tetap merasa dirinya memang tetap Anda nomorsatukan, laungkan waktu sejenak setidaknya 30 menit untuk mengobrol. Dalam obrolan itu coba bahas hal-hal di luar urusan anak, uang atau mertua.
Ketika suami menceritakan suatu urusan kantornya atau temannya yang menurutnya menarik, fokuskan perhatian Anda pada ceritanya. Stop dulu apapun itu yang sedang Anda kerjakan. Usahakan Anda tidak hanya merespon dengan anggukan dan berpura-pura mendengarkannya di saat Anda sedang menonton televisi atau menulis BBM.
Menurut Marchant, wanita cukup lucu karena mereka ingin sekali dekat dengan suami. Tapi sebagian besar dari wanita justru sulit untuk membiarkan kedekatan itu terjadi. Wanita cenderung menggunakan sejumlah aktivitas untuk melindungi dirinya dari keintiman. Jadi cobalah untuk memerhatikan suami seutuhnya setidaknya lima menit saat dia bicara atau gunakan waktu sesaat itu untuk mencintainya, memeluknya dan rasakan sendiri apa manfaatnya.

2. Stop Menjadi Ibunya
Suami tentunya sangat senang jika Anda memiliki kemampuan mengurus anak dan rumah tangga dengan baik, persis seperti ibunya. Tapi dalam hidupnya, tentunya dia tidak butuh dua ibu. Inilah yang sering menjadi kekhawatiran para suami, menurut psikolog yang menulis e-book berjudul 'Inspire His Love For You' itu. 
Memberinya cinta bukan berarti memasukkan suami dalam daftar hal-hal apa saja yang harus Anda kerjakan atau urus setiap harinya. Suami bukanlah orang yang perlu Anda kontrol dan atur. Cobalah menjadi wanita yang memang mencintainya dengan mulai bicara dengannya dari hati Anda. Jangan lagi jadi wanita yang berhati dingin. Kalau memang marah, tunjukkan juga kemarahan tersebut. Sedangkan ketika Anda merasa sangat menyayanginya, tunjukkan pula dari dalam hati.

3. Pergi Tidur Bersama
Ketika suami dan anak-anak sudah tidur, di saat itulah wanita bisa melakukan 'me time'. Memang hal itu sangat menggoda ketika seharian Anda mengurus mereka dan tidak punya waktu untuk sekadar duduk tenang mendengarkan musik atau membaca buku favorit.
Namun menurut Marchant, jika hal di atas sering Anda lakukan, Anda sudah membuat jarak dengan suami. Yang perlu diingat, pria butuh keintiman fisik dan sentuhan. Dia ingin berpelukan dengan Anda, mendengarkan atau didengarkan ceritanya sambil bersantai di kamar tidur. Aktivitas itu rasanya memang sulit dilakukan setiap hari. Tapi setidaknya luangkanlah waktu sekali dalam seminggu. Dalam satu malam itu, lupakan dulu sejenak cucian piring yang masih menumpuk setelah makan malam atau episode terbaru serial televisi favorit. Habiskan malam itu untuk berpelukan sampai Anda dan suami tertidur. Tak perlu berakhir dengan bercinta, cukup dengan berciuman, mengobrol dan saling menyentuh dengan lembut.


Sumber: Wolipop

Senin, 29 Oktober 2012

Inspiratif!! 4 Orang Miskin Harta namun Kaya Hati


Kisah pemulung Mak Yati yang menyumbang 2 kambing sangat menyentuh. Orang-orang macam Mak Yati bisa tersebar di mana saja di sekitar kita. Mereka tangan-tangan yang memberi, tak mengharap balas, dan mungkin saja luput dari perhatian. Berikut kisah-kisah orang miskin harta namun kaya hati ini.
Riset pernah dilakukan McClatchy Newspaper pada tahun 2009 terhadap hubungan tingkat kekayaan dan persentase donasi terhadap data tahun 2007. Penelitian itu membagi warga AS ke dalam 5 tingkat pendapatan, dari yang terendah hingga tertinggi. Nah, kelima tingkat pendapatan ini kemudian dipersentasekan tingkat donasinya alias amalnya. 
Hasilnya, warga AS yang berpendapatan terendah memiliki persentase donasi yang tertinggi. Dan sebaliknya, warga AS yang berpendapatan tertinggi persentase donasinya paling rendah. Kesimpulan penelitian ini mencengangkan: semakin miskin seseorang, semakin dermawan mereka.


1. Thomas Cannon


Thomas Cannon sebenarnya kurang tepat disebut miskin karena dia bekerja di US Postal Service (semacam PT Pos Indonesia, red) dengan gaji tak lebih dari US$ 20 ribu alias Rp 200 juta per tahun, jumlah yang termasuk kecil di Richmond, AS sejak tahun 1972. Namun sejak itu Thomas mendonasikan sebagian gajinya untuk mendukung tenaga sukarelawan di sekolah. 
Kendati Thomas harus menghidupi 2 anak laki-laki dan istrinya, itu tak menghalangi Thomas untuk berderma. Thomas mencari orang-orang yang membutuhkan bantuan dari harian lokal Times-Dispatch di Richmond, Virginia, AS. 
Setelah pensiun tahun 1983, Thomas dan istri menghabiskan hidupnya dalam kesederhanaan, agar penghasilan pensiunnya bisa didermakan.
"Kami hidup sederhana, jadi kami bisa menyisihkan uang untuk didermakan. Orang-orang mengatakan bagaimana Anda bisa hidup dengan itu. Well, bagaimana dengan orang-orang yang bisa membeli mobil dan kapal? Daripada begitu, kami tetap menjaga standar hidup kami di bawah rata-rata. Saya mendapatkan uang dari tempat yang sama di mana orang-orang mendapatkan uang untuk hal-hal lain," kata Thomas.
Setelah itu, Thomas didiagnosa menderita kanker usus besar. Namun dia tidak menyerah dan malah mengisi hari-harinya dengan mengajar di suatu komunitas di Richmond, bagaimana menghadapi kematian tanpa takut. 
"Manusia ini secara konstan akan pergi dengan mati, serta datang dengan kelahiran. Ini fenomena alam yang sudah ada sejak awal penciptaan. Ini hanya pergeseran menjadi dan kesadaran dari satu dimensi ke eksistensi yang lain," kata Thomas yang akhirnya wafat pada usia 79 tahun pada 4 Juli 2005.


2. Daw Duo Chi


Daw Duo Chi, nenek berusia 76 tahun, korban Topan Nargis di Myanmar cepat mengambil tabungan bambuny.
"Rumah saya hancur karena topan, dan saya akan tinggal di rumah anak atau saudara saya. Saya hanya punya 100 Kyat (sekitar US$ 30 atau Rp 300 ribu)," kata Daw. 
Dia mendonasikan uang tersisa yang dimilikinya, yang tak banyak itu, untuk membantu orang lain. Daw kemudian sangat senang setelah menyumbang, dia bernyanyi dan menari setelah itu. Dan mempengaruhi orang-orang lain untuk melakukan hal yang sama, demikian seperti dilansir dari tw.tzuchi.org


3. Aiam Chabhiranon


Seorang pria difabel dengan kesulitan berjalan dan memakai tongkat berusia 61 tahun, Aiam Chabhiranon. Aiam diketahui hidup sebatang kara. 
Dengan kondisi difabelnya seperti itu, tak banyak yang bisa dia lakukan. Dia menghabiskan waktu dari pagi hingga petang mengemis di jalanan Wat Rai Khing, di kawasan kuil Nakhon Pathom, Distrik Sam Phran, 56 km dari Bangkok Thailand.
Pada 9 April 2011 lalu, ada kejadian menghebohkan ada seorang pengemis tak dikenal menyumbang 400.042 Baht alias Rp 125 juta ke kuil itu agar para jamaah kuil bisa membeli bunga teratai. Diketahui kemudian pengemis itu adalah Aiam.
Aiam sudah mengemis di dekat kuil itu selama 35 tahun. Di dekat kuil itu, Aiam meletakkan kotak besi kecilnya untuk mengumpulkan uang, dengan kantong plastik besar untuk menyimpan uangnya.
"Saya memberikan semuanya pada para biksu," kata Aiam seperti dilansir Bangkok Post, 5 Mei 2011 lalu.
Kuil itu sendiri selama ini melarang para pengemis untuk mangkal di tempat sekitarnya, tapi pengecualian buat Aiam, selama dia tidak mengganggu orang lain.
Porntep Patthawee (40), seorang yang telah bekerja di kawasan Wat Rai Khing selama 3 tahun mengatakan, Aiam yang difabel dan rendah hati itu mengundang simpati orang-orang yang melihatnya.
"Paman Aiam tidak meminta uang, dia hanya duduk di sana dan diam," kata Porntep.
Porntep tak tahu benar sejak kapan Aiam mendonasikan hasil mengemisnya itu. Dia ingat, pertama-tama Aiam memberikan ribuan Baht, kemudian puluhan ribu Baht dan hingga ratusan ribu Baht bila dijumlahkan dalam setahun.


4. Xu Chao


Seorang pengemis gelandangan, Xu Chao (60), mendonasikan hasil mengemisnya untuk menolong korban gempa Sichuan.
Pertama Xu yang berbaju gembel ini menyumbang 5 Yuan (Rp 7.694) di pagi hari, kemudian di sore harinya dia memasukkan lagi 100 Yuan (Rp 153.884) sambil bergumam, "Untuk korban di kawasan bencana".
Aksi dermawan Xu ini kontan mengundang perhatian luas di kawasan Nanjing, Provinsi Jiangsu. Media lantas mengangkat sosoknya.
Tak cuma Xu, dalam waktu yang sama, di Provinsi Hunan, perempuan tua penyemir sepatu yang tak diketahui namanya di wilayah Shuangfeng mendonasikan 182 Yuan (Rp 280.069), seluruh penghasilannya hari itu.
"Ini bukan pertama kalinya saya melihat perempuan itu memberikan uangnya di kotak amal. Saya tidak tahu pasti, tapi sedikitnya dia melakukan itu 10 kali," kata pejabat Departemen Sosial lokal, Wang Yang, seperti dilansir english.china.com pada 22 Mei 2008 lalu.
Perempuan itu memberikan 60 Yuan di pagi hari, kemudian dia bekerja lagi menyemir sepatu yang sepasangnya dihargai 1 atau 2 Yuan. Setiap dia mengumpulkan 20 Yuan, dia memasukkan uang itu ke kotak amal, setelah itu bekerja lagi.



Nah, orang-orang macam ini, yang tak terpublikasi, masih banyak di dunia, lihat sekitar kita... Subhannallah...





Sumber: Detik

Sabtu, 27 Oktober 2012

Jangan Ucapkan 10 Kalimat Ini!




1. Saya tidak mungkin melakukannya
Hmm… saya tidak perlu mengkerdilkan diri dan kemampuan saya untuk berkata seperti itu. Saya percaya, sebagai ciptaan yang paling sempurna, ada kekuatan luar biasa yang telah diturunkan langsung dari atas ‘sono’ 

2. Saya tidak punya bakat
Bakat? talenta? yup.. saya akui, “Pintar memang bisa dipelajari, tetapi “bintang” adalah dilahirkan“. Ada beberapa orang yang dianugerahi talenta luar biasa. Tetapi, hal ini bukan berarti orang yang lainnya tidak mempunyai talenta apa pun, kan? Saya sering melihat bagaimana orang-orang bisa berhasil walau hanya berbekal satu atau dua talenta saja. Sebaliknya saya juga sering melihat banyak orang gagal dan terbuang walau sebenarnya multitalenta.
Sikap, perilaku, dan perkataan justru lebih menentukan bagaimana seseorang bisa dihargai dan diterima oleh lingkungannya. Saya sendiri lebih menghargai, mendukung, bahkan memprioritaskan “orang-orang biasa” yang berperilaku santun, tekun, dan lemah lembut, daripada mereka yang berbakat luar biasa tetapi memiliki sikap dan perkataan yang kasar atau tidak mengenakkan.. (I know it is ridiculous, but that’s the fact.. ; ) )
Hmmm.. anyway, “bakat” sendiri bukan sebuah hal yang statis. Bakat “ada” karena apa yang biasa dilihat, didengar, dirasakan.. ini proses selama bertahun-tahun. Seorang anak yang dilahirkan dari keluarga seniman.. karena terbiasa mendengarkan nyanyian ibunya sejak kecil, karena terbiasa melihat bapaknya menggambar, saya yakin, ketika dewasa ia akan mewarisi bakat seni orang tuanya (walau belum tentu menyukainya). Demikian juga anak-anak lain yang dibesarkan dari keluarga bisnisman, ilmuwan, dan sebagainya. Sekalipun hal ini masih menjadi perdebatan di kalangan psikolog, tetapi saya boleh percaya bahwa manusia punya kuasa untuk menciptakan “bakat”!

3. Saya cuma lulusan SD
Kata “SD” pada kalimat di atas boleh diganti dengan “SMP”, “Kejar Paket A”, “TK”, atau apalah.. Yang jelas, pendidikan bukan penentu utama keberhasilan seseorang. Memang, mereka yang berpendidikan tinggi akan lebih berpeluang berhasil dari pada yang berpendidikan rendah (maaf). Tetapi bukan berarti lulusan SD tidak bisa berhasil. Saya sering melihat bagaimana sebuah perusahaan yang mayoritas karyawannya sarjana, tetapi ternyata pemiliknya hanya lulusan SD. Anda juga bisa membaca salah satu cerita konyol mengenai hal ini di artikel Email Anak SMP. Bahkan, 6 dari 10 Pemuda Pengubah Dunia yang saya tulis beberapa waktu lalu itu juga tidak pernah lulus kuliah!
So, what? Saya akan berusaha untuk tidak menyalahkan pendidikan sebagai topeng kemalasan dan kebodohan saya. Jika tidak tahu, ya belajar.. simple kan?

4. Lingkungan saya tidak mendukung
Banyak sekali orang-orang hebat lahir dari keadaan yang sama sekali mendukung. Siapa saja? terlalu banyak untuk disebutkan . Beberapa di antaranya pernah tertulis di kategori Tokoh Inspiratif. Banyak tulisan dan lagu hebat yang justru lahir saat penulisnya masih di dalam penjara. Banyak orang kaya lahir dari keluarga miskin. Banyak ilmuwan yang dulunya dianggap bodoh atau gila, bahkan Thomas A. Edison pun pernah ditolak masuk SD karena dianggap idiot. Saat keadaan berkecamuk karena perang dan menjadi pengungsi, Albert Einstein malah dinobatkan menjadi Doktor dan Guru Besar. Bung Karno juga bukan sarjana politik, beliau adalah insinyur, dalam keadaan terbuang di Bengkulu, beliau malah merancang beberapa rumah dan merenovasi Masjid Jami’ di tengah kota. Tom Cruise? Ah, dia hanya seorang disleksia yang susah membedakan antara huruf “b” dan “d”. Keadaan bisa membuat berhasil tetapi bisa juga membuat gagal. Yup, Semua tergantung dari bagaimana cara melihat dan menghadapinya.

5. Masa lalu saya hancur
Dalam konteks ini, sepertinya kisah mengenai Oprah Winfrey bisa menutupnya. Yup, orang tuanya bercerai, dan lebih parah lagi, dia pernah diperkosa oleh saudara sepupunya. Tiap orang tahu, mengatasi problem masa lalu memang rumit. Masa lalulah yang membentuk diri dan menentukan bagaimana sifat dan sikap seorang manusia. Tetapi, itu “hanya film”.. yah, film! cukup untuk dilihat dan diikuti ceritanya, bisa dijadikan inspirasi atau motivasi hidup (kalo perlu), atau bisa juga dijadikan ‘hobi’ saat senggang. Tetapi, film hanya film.. berbeda dengan kenyataan sekarang.
Ia hanya dokumentasi sejarah dan tidak ada yang bisa dirubah. Kenapa harus ngotot pada sesuatu yang sudah tidak bisa dirubah? Lebih baik jika menyutradarai “film baru” yang ceritanya bisa dirubah seperti yang diinginkan.. saya biasa menyebut film baru tersebut: “Masa Depan“.

6. Saya tidak punya kesempatan
Hmm.. setahu saya setiap orang diberi waktu yang sama setiap harinya: 24 jam. Kenapa hasilnya bisa lain? Yup, setiap orang menggunakannya dengan caranya masing-masing. Memang, setiap orang dianugerahi lingkungan yang berbeda-beda. Ada lingkungan yang memang cukup kondusif untuk maju, tetapi ada juga yang destruktif bagi kemajuan. Tetapi, bukan berarti kesempatan itu tidak ada!
Jika melihat kemiskinan, berarti saya diberi kesempatan untuk mengentaskan kemiskinan. Jika melihat orang tertimpa musibah, berarti saya diberi kesempatan untuk menolong.. sekali lagi, Kesempatan! Ia selalu ada di sekitar saya. “Kesempatan” adalah pemicu kemauan seseorang untuk merubah sesuatu yang gak beres menjadi beres.. sesuatu yang gak baik menjadi baik. “Kesempatan” tidak hanya muncul pada situasi-situasi yang mengenakkan, malah sebaliknya, semakin kritis lingkungan, akan semakin banyak kesempatan yang muncul. Bukankah krisis ekonomi tahun 1998 yang lalu justru malah melahirkan banyak sekali jutawan-jutawan baru? Bukankah mereka yang ‘berhasil’ adalah mereka yang bisa melihat dan memanfaatkan “kesempatan” ini?



7. Saya kurang beruntung
Yup, keberuntungan memang bisa dikatakan sebagai hal yang statis, ia tidak datang begitu saja pada setiap orang. Ia memang seperti anugerah. Jika keberuntungan memang sulit diusahakan, lalu kenapa tidak memintanya kepada Sang Pemberi Anugerah? . Dulu pernah ada penelitian mengenai hal ini. Lengkapnya pernah tertulis di artikel The Luck Factor. Yeah.. di situ terdapat beberapa tips untuk ‘merayu’ Sang Pemberi agar selalu melimpahkan keberuntungan pada umatnya.



8. Saya Takut Sakit Hati lagi
Di twitter, seorang sahabat pernah menulis “Mencintai, memiliki, dan merasa kehilangan adalah satu paket kehidupan yang tidak dapat dipisahkan..”. Selain itu, di blog ini juga pernah ada tulisan Tentang Perpisahan. Yup.. “Kelak, setiap orang pasti akan meninggalkanmu, atau justru kamu yang akan meninggalkan mereka.. “. Sakit hati juga sebuah bagian penting dari proses kehidupan.. bukankah Hati yang sempurna dan bijaksana adalah justru hati yang memiliki banyak bekas luka?

9. Saya khawatir jika hasilnya mengecewakan
Tidak ada satu orang pun yang tidak pernah mengecewakan orang-orang di sekitarnya. Tidak mungkin memiliki banyak teman tanpa memiliki sedikit musuh. Tidak ada karyawan yang sama sekali tidak pernah mengecewakan atasannya. Yang paling penting adalah apa yang harus dilakukan jika ternyata mengecewakan orang lain? yup.. Tiga Kata Ajaib mungkin bisa bisa membantu.. ^^

10. Saya takut salah
Nobody perfect! That’s all.. . Setahu saya.. orang yang takut salah dan takut gagal justru malah lebih banyak berbuat kesalahan. Tidak ada percobaan ilmiah yang tidak pernah gagal. Tidak ada pengusaha sukses yang belum pernah bangkrut, tidak ada peruntung tenar yang belum pernah mengalami kerugian, tidak ada aktivis yang tidak pernah teraniaya, tidak ada tokoh politik yang belum pernah dikritik, dan tidak ada selebritis terkenal yang belum pernah dicacimaki. Yup.. ini adalah “kuat-kuatan”, mereka yang tahan terhadap dampak kesalahan yang pernah dibuat dan tidak pernah berhenti berusaha.. merekalah yang berhasil.. ^^

Sumber: CeritaInspirasi

Jumat, 26 Oktober 2012

Social Media Attack


Ini buat yang para geek pas bgt dhe! :D

Bahan2

1. Media untuk disharing, bisa gambar2 romantis, puisi2.
Gambar2 bisa dicari disini nih HJ Story, Google, atau DeviantArt
Kalo puisi, banyak tuh di subforum Poetry. Salah satunya kepunyaan si Antares sendiri:

2. Semua media social yang dipake pasangan agan, misal:
SMS/MMS












BBM








Whatsapp








Facebook Chat

Email








Twitter








And the Session Begins:

Jadi kita kudu siapin media2 di atas, dan dikirimin dhe berbagai media tersebut ke social media yang dipake sama pasangan agan. Kalau bisa SEMUA yang doi pake! Dengan begitu memberi kesan "Aku ada di mana-mana menjagamu, memperhatikanmu, menyayangimu"
ebih keren lagi kalo berurutan atau membentuk sebuah kode yang bisa digabungin dan memberi makna tertentu!

Selasa, 23 Oktober 2012

Perhatikan Hal Ini Sebelum Menyesalinya


http://ervakurniawan.files.wordpress.com/2011/08/penyesalan1.jpg
Rencana menjenguk teman dekat yang sedang sakit keras tinggal rencana. Karena kesibukan yang padat, Anda sampai tak punya waktu menjenguknya. Akhirnya penyesalan tiba, saat sang teman sudah keburu dipanggil yang Maha Kuasa.
Itu mungkin hanya salah satu bentuk penyesalan yang banyak dialami orang. Namun sepanjang hidup ternyata banyak orang mengaku melakukan penyesalan terbesar dalam hidupnya.
Semua orang mungkin punya banyak penyesalan di kehidupan yang lalu. Tapi kita tidak dapat mengubah masa lalu, karena yang terpenting apa yang akan dilakukan dengan sisa hidup kita sehingga tidak lagi mengalami penyesalan di kemudian hari.
Berikut ini adalah daftar penyesalan terbesar yang sering dialami manusia seperti dikutip dari Forbes, Senin (22/10):

1. Bekerja terlalu banyak yang mengorbankan waktu keluarga dan persahabatan
Banyak orang menyadari dirinya bekerja terlalu berlebihan demi sebuah target. Setelah itu berjanji akan menebusnya di akhir pekan. Tapi karena Anda khawatir terhadap penilaian bos dan rekan kerja, lagi-lagi Anda lebih mementingkan pekerjaan ketimbang waktu bersama keluarga dan teman.

2. Mem-bully teman di sekolah
Percaya atau tidak, anak-anak yang kerap mem-bully temannya di sekolah kelak kemudian hari banyak yang menyesal telah berbuat kejam ke temannya. Apalagi jika sang teman ternyata menjadi lebih baik atau malah menjadi bosnya yang membuat posisi akhirnya terbalik karena atasannya berbalas menghambat kariernya.

3. Putus kontak dengan teman semasa kecil atau remaja
Semua orang mengalami satu masa di mana ia memiliki teman yang sangat dekat terutama di kala anak-anak dan remaja. Setiap hari terasa hampa kalau tidak bersama mereka. Namun begitu lulus sekolah, kadang orang terlalu takut mengubungi sahabatnya karena khawatir ia sibuk atau malah Anda tak punya kontaknya. Hingga akhirnya Anda merindukan waktu-waktu bersama sahabat namun Anda sudah begitu kehilangan kontak.
4. Putus cinta dengan kekasih sejati
Putus atau diputuskan oleh kekasih adalah roman yang paling menyedihkan dalam hidup manusia. Perasaan ini diketahui paling sulit dihapuskan karena sepanjang hidup Anda terus terbayang-bayang kenapa dulu tidak bersama dia.
5. Khawatir berlebihan tentang yang orang katakan
Sebagian besar dari kita terlalu fokus pada apa yang dipikirkan orang lain dan jadi cenderung jaim alias jaga image. Anda khawatir akan dihakimi oleh orang-orang sekitar Anda sehingga takut untuk menjadi diri sendiri dan selalu mengikuti apa kata orang. Kondisi ini akhirnya membuat orang menjadi tidak percaya diri.

6. Hidup dengan mengikuti cara orangtua
Berbakti dengan orangtua itu adalah wajib. Tapi terkadang saking tak ingin menyakiti hati orangtua, Anda menjalani hidup yang sebenarnya bukan hidup yang Anda inginkan. Parahnya, orangtua pun merasa Anda baik-baik saja karena Anda tak pernah mengungkapkan apa yang sebenarnya Anda inginkan.

7. Tidak mendapat pekerjaan impian
Karena suatu hal banyak orang yang bekerja karena tujuan materi bukan karena itu adalah pekerjaan impian Anda. Kelak di kemudian hari Anda akan menyesal tidak pernah mencoba mengejar pekerjaan impian Anda.

8. Terlalu serius menjalani hidup
Kebanyakan dari kita tidak tahu bagaimana harus bersenang-senang. Orang tidak lagi menemukan humor dalam hidupnya, kurang bercanda karena terus menjalani hidup yang serius. Padahal hal-hal konyol dan aneh dalam hidup adalah sesuatu yang membuat kita tersenyum. Jadi jangan terlalu serius menjalani hidup.

9. Tidak pernah mencoba berpetualang dengan jalan-jalan yang jauh Kebanyakan dari kita sudah cukup puas dengan tinggal bersama atau bermain-main dengan keluarga tanpa perlu berpetualang ke tempat yang jauh. Namun sebenarnya berpetualang ke tempat-tempat jauh kelak akan menjadi kenangan yang paling indah dan menyenangkan yang Anda rasakan selama hidup.

10. Gagal mendapatkan gelar sarjana
Gelar sarjana memang bukan satu-satunya cara menghidupi diri. Tapi banyak orang yang menyesal karena semasa muda gagal mendapatkan gelar sarjana sebab menganggap sekolah bukan segala-galanya. Tapi saat tua, baru Anda menyadari sekolah adalah jalan terbaik membuka dunia yang lebih luas.

11. Malas belajar bahasa asing
Belajar bahasa asing sepertinya sudah menjadi kewajiban di era saat ini. Namun banyak yang masih beranggapan belajar bahasa asing bukan hal yang utama. Bisa ditebak Anda akan menyesal karena sudah berumur tua tapi tak satu pun bahasa asing yang Anda kuasai.

12. Membiarkan pernikahan rusak
 Saat ini mungkin lebih banyak orang yang memutuskan bercerai dari pada bertahan untuk memperbaiki kesalahan yang pernah dibuat. Padahal bercerai belum tentu jalan keluar yang baik. Banyak yang akhirnya menyesal terlalu emosional memilih bercerai ketimbang memperbaiki kesalahan yang pernah dilakukan. Padahal kita tahu dalam hati bahwa kita bisa berbuat lebih banyak.

13. Terlibat dalam kelompok pergaulan yang salah
Saat masih muda orang kerap kali melakukan kebodohan karena mudah dipengaruhi. Pertemanan dengan orang-orang yang salah akhirnya menjerumuskan ke dunia yang salah seperti narkoba, yang akhirnya membuat waktu Anda semasa muda terbuang percuma.

14. Tidak merawat kesehatan
Masa muda adalah masa hura-hura. Begitulah perilaku hidup yang banyak dilakukan orang muda. Terlibat dengan minuman beralkhol, merokok, makan-makanan yang tidak sehat hanya baru disadari saat Anda tua dan sakit-sakitan.

Sumber: Yahoo News

Senin, 22 Oktober 2012

NASA Luruskan 6 Mitos ini Jelang 2 Bulan Kiamat Suku Maya

ilustrasi (doomsdayparty2012.com) 


Masih ingat kehebohan film '2012' pada tahun 2009 lalu? Dalam film fiksi ilmiah itu dikisahkan Bumi akan mengalami kiamat pada 21 Desember 2012, menurut kalender Suku Maya Indian. Tenang, 6 mitos ini diluruskan oleh NASA. Apa saja?

Dua pakar teks kuno mengkonfirmasi bahwa berakhirnya Kalender Suku Maya adalah pada musim dingin tahun 2012 ini, tepatnya 21 Desember 2012. Pada tanggal yang jatuh pada hari Jumat itu, menurut pakar teks kuno adalah hari terakhir Bak'tun ke-13. Bak'tun merupakan siklus Kalender Hitung Panjang Suku Maya yang setara 144 ribu hari. Suku Maya kuno akan menganggap bahwa akhir Bak'tun ke-13 merupakan akhir dari masa penciptaan.

Namun pakar sejarah Suku Maya mengatakan akhir Kalender Panjang Suku Maya itu bukan akhir dunia, melainkan sama seperti kalender masehi yang kita pakai sehari-hari. Kalau kalender habis, ya tinggal beli atau ganti yang baru, bukan kiamat. Demikian informasi yang dilansir dari Space.com, Senin (22/10/2012).

"Bukti ini menunjukkan bahwa penanggalan Bak'tun ke-13 adalah kalender yang penting yang dirayakan Suku Maya kuno. Bagaimana pun, mereka tidak membuat ramalan kiamat apapun terkait tanggal itu," kata Direktur Institut Penelitian Amerika Tengah dari Universitas Tulane, Marcello Canuto, seperti dikatakan pada Live Science.

Lembaga Luar Angkasa dan Aeronautika Amerika (NASA) pun kembali meluruskan 6 mitos yang beredar terkait isu kiamat 21 Desember 2012:




1. Tabrakan dengan Nibiru (Planet X atau Eris)

 
Ilustrasi (space.com) 


Diungkapkan NASA, kisah '2012' itu dimulai dari klaim bahwa Nibiru, sebuah planet yang diduga ditemukan oleh Bangsa Sumeria, tengah melaju menuju Bumi. Bencana awalnya diprediksi datang pada Mei 2003. Namun karena tidak ada yang terjadi pada hari yang ditentukan itu, prediksi kiamat beralih ke Desember 2012. Kemudian dihubungkanlah dengan kisah berakhirnya sistem penanggalan Suku Maya kuno pada musim dingin 2012 dan diprediksi tanggal kiamat jatuh pada 21 Desember 2012.

Diluruskan NASA, Nibiru dan planet lainnya yang akan menabrak Bumi ini cuma kisah bualan alias hoax internet. Tak ada fakta yang bisa mengklaim hal itu.

Jika Nibiru atau Planet X itu nyata, para astronom tentu sudah melacak dan mengamatinya berpuluh-puluh tahun lalu, dan terlihat dengan mata telanjang. Nyatanya, itu tak ada.

Planet Eris memang ada sungguhan, namun planet itu adalah planet kecil seukuran Pluto yang beredar di sistem tata surya. Bila mendekat ke Bumi, Eris membutuhkan waktu sekitar 4 miliar mil atau 6,4 miliar km!


2. Petaka Kosmik Planet yang Orbitnya Sejajar



Planet Venus dan Merkurius yang sejajar (astronom Yuri Beletsky-space.com))
 

Tak ada planet-planet yang berorbit sejajar pada beberapa dekade ke depan. Bumi tak akan sejajar dengan planet manapun di galaksi ini pada tahun 2012. Dan bila itu terjadi, efeknya tak akan terlalu signifikan.

Bumi dan Matahari selalu sejajar mendekati pusat Galaksi Bima Sakti setiap Desember, namun hal yang terjadi tahunan itu tak memberikan efek pada Bumi dan penghuninya.


3. Badai Matahari
Badai Matahari pada 7-8 September 2011 (NASA-space.com) 



Aktivitas Matahari memiliki siklus yang reguler, yang mendekati puncaknya tiap 11 tahun. Nah saat mendekati aktivitas puncak itu, jilatan lidah api atau badai (flare) Matahari bisa menyebabkan terputusnya satelit komunikasi.

Para insinyur juga sedang belajar mengembangkan peralatan elektronik yang bisa melindungi satelit dari badai Matahari. Namun tak ada risiko khusus yang akan terjadi pada badai Matahari 2012 ini. Badai Matahari maksimum akan terjadi dalam kurun waktu 2012-2014, dan ini diprediksikan menjadi siklus Matahari reguler, tak ada beda dengan siklus sebelumnya yang dialami salah satu bintang di Galaksi Bima Sakti ini.


4. Pergeseran Kutub Bumi
Bumi dari Apollo 17 (NASA-space.com) 



Pergeseran kutub Bumi saat berotasi dinilai tidak mungkin. Ada efek pergerakan lambat dari benua-benua, seperti Antartika yang ribuan juta tahun lalu lebih dekat ke garis ekuator. Namun hal itu tidak relevan untuk mengklaim bahwa ada pergeseran kutub Bumi.

Namun ternyata banyak situs-situs bencana menulis hal yang salah. Situs-situs itu mengklaim bahwa ada hubungan antara rotasi dan kutub magnetik Bumi, yang berubah secara tidak teratur, dengan pergeseran magnetik Bumi yang rata-rata setiap 400 ribu tahun.

Sejauh yang diketahui, pergeseran kutub magnetik tidak menimbulkan efek yang menghancurkan kehidupan di Bumi. Pergeseran magnetik setidaknya terjadi beberapa ribu tahun ke depan.


5. Letusan Supervulkano
Ilustrasi supervulkano di Yellowstone (exitmundi.nl) 



Bumi sudah familiar dengan letusan vulkanik, atau bahkan letusan vulkanik yang sangat dahsyat (supervulcano). Namun, apakah letusan gunung berapi yang super dahsyat ini bakal mengakhiri Dunia pada 21 Desember 2012?

Tak usah menahan nafas, kata NASA. Memang ada bukti bahwa aktivitas vulkanik di kawasan kaldera Taman Nasional Yellowstone meningkat dan ada gejala akan meletus kolosal yang bisa menutupi separuh AS dengan debu setebal 1 meter. Bagaimanapun juga, para ahli sependapat bahwa letusan super dahsyat itu sangat langka, dan bahwa probabilitas itu terjadi dalam kehidupan yang sekarang sangat kecil.


6. Tumbukan dengan Benda Angkasa Lain
Ilustrasi (ESA-space.com)



Bumi selalu menjadi sasaran jatuhnya komet dan asteroid, walaupun tumbukan besar sangat jarang terjadi. Terakhir, tumbukan besar dengan benda angkasa di luar Bumi terjadi pada 65 juta tahun yang lalu, mengakibatkan punahnya dinosaurus.

Kini, para astronom NASA sedang mencari tahu apakah ada benda angkasa besar atau asteroid yang sedang mendekati Bumi, sebelum benda itu benar-benar jatuh atau menumbuk Bumi. Proyek ini dinamakan Spaceguard Survey. 

"Kami sudah memastikan bahwa tak ada ancaman asteroid besar seperti yang pernah memusnahkan dinosaurus. Semua pekerjaan ini terbuka, dengan penemuan yang dipublikasikan setiap hari di situs NASA NEO Program Office. Jadi Anda bisa melihat sendiri, tak ada yang diprediksikan menabrak (Bumi) pada 2012," kata NASA.

Sumber:Detik

5 Lamaran Heboh ala Techno Freak

Saat-saat melamar kekasih untuk memasuki jenjang pernikahan termasuk momen paling mendebarkan. Banyak cara dilakukan agar acara lamaran berlangsung spesial. Beberapa penggemar teknologi pun tidak mau asal-asalan kala melamar kekasih. Mereka tak segan berusaha keras, seperti membuat game atau film khusus. Berikut adalah beberapa lamaran pernikahan menghebohkan ala pecandu teknologi:


1. Bikin trailer film


Sebuah video lamaran pernikahan menarik jutaan pengakses di YouTube. Pencipta video itu adalah Matt Still asal Atlanta, Amerika Serikat. Judulnya "Greatest Marriage Proposal EVER!!!" atau lamaran pernikahan terhebat.


Video itu awalnya memperlihatkan pacar Matt yang bernama Ginny Joiner duduk di bangku bioskop. Seperti biasa sebelum film dimulai, bioskop menampilkan sejumlah trailer film lain.

Tiba-tiba, muncullah sebuah trailer film yang tampak asing. Adegannya menampilkan dua orang pria yang tidak kelihatan wajahnya saling bercakap-cakap.

Betapa terkejut Ginny setelah melihat bahwa kedua orang itu sesungguhnya adalah ayahnya dan pacarnya, Matt. Matt meminta izin pada si ayah untuk melamar Ginny.

Belum hilang kekagetannya, terlihat dalam adegan film Matt pergi menuju gedung bioskop di mana Ginny nonton. Dan pada adegan klimaks, Matt benar-benar muncul di hadapan Ginny untuk menyampaikan lamaran pernikahan.

"Kamu adalah segalanya bagiku. Maukah kamu menikah denganku?," kata Matt sembari berlutut di hadapan Ginny.

Ginny pun menerima lamaran pacarnya, disambut tepuk tangan pengunjung bioskop lain yang sebagian ternyata adalah keluarganya sendiri. Video lamaran ini sekarang telah dilihat lebih dari 24 juta kali di YouTube.



2. Aplikasi iPhone khusus



Bagi pria asal Australia ini, tampaknya tak ada yang lebih romantis ketimbang membuat aplikasi iPhone spesial untuk melamar pacarnya. Ia rela menghabiskan waktu 3 bulan dan ongkos US$ 1500 demi menciptakan aplikasi itu.

Sahba Idelkhani, si pria yang berprofesi teknisi komputer bekerja keras demi sebuah lamaran pernikahan istimewa. Aplikasi buatannya adalah semacam game dengan beberapa level permainan.

Perlu sekitar 11 jam untuk menyelesaikannya. Sang pacar yang bernama Melody, harus pergi ke lokasi yang telah ditentukan dalam game. Setiap tempat yang disertakan memiliki arti khusus dalam cerita romansa mereka.

"Semua lokasi punya makna. Sebagai contoh, Melody harus pergi ke kafe kesukaannya dan sarapan di sana. Ada beberapa lokasi lain seperti taman di mana kami sering pergi ke sana," ucap Idelkhani.

Setiap Melody selesai melakukan petunjuk di satu lokasi, level permainan akan naik dan petunjuk berikutnya tampil. Pada akhirnya, game ini akan berujung pada makan malam romantis mereka berdua.

Di akhir permainan, Melody mendapat kartu bertuliskan "Maukah kamu menikah denganku?". Kartu lamaran itu diletakkan di sebuah boneka dan ternyata sudah ada di sana selama 3 tahun, tanpa disadari Melody. Melody pun terharu atas usaha keras pacarnya dan bersedia dinikahi.



3. Lamaran via game Mario



Banyak cara bisa dipilih untuk melamar pujaan hati menuju jenjang pernikahan. Gamer ini punya cara yang unik, yakni melamar gadis pujaannya dengan modifikasi game Super Mario World.

Dengan sebuah program, sang gamer memasukkan kata-kata lamaran pernikahan pada kekasihnya di game Mario tersebut.

'Lisa, apakah kamu mau menikah denganku?' demikian tulisan yang tersembul saat game Mario Bros itu mencapai level tertentu.

Sang gamer yang mengaku bernama Brad Smith dan tinggal di New York ini memposting video kekasihnya bermain game modifikasi tersebut di situs YouTube. Tampak dalam video, sang kekasih terkejut ketika melihat tulisan lamaran muncul di game yang dimainkannya.

Segera saja Smith mengeluarkan cincin untuk meyakinkan kekasihnya agar mau menikahinya. Dan tampaknya, lamarannya diterima karena dalam video, terlihat sang pacar antusias memeluk Smith.



4. Sukses melamar berkat game Bejeweled



Demi cinta pula, programmer komputer yang satu ini, Bernie Peng, rela menghabiskan waktu bulanan untuk mereka ulang video game populer kesukaan gadis pujaannya, 'Bejeweled'.

Tujuannya? Tak lain adalah untuk melamar pacarnya itu, Tammy Li, agar mau menikah dengannya.

Peng memprogram ulang game 'Bejeweled' itu, yakni sebuah game berjenis puzzle. Dengan modifikasi ini, maka jika Li berhasil mencapai angka tertentu, sebuah pesan pernikahan akan muncul di layar berikut gambar cincin pernikahan.

Usaha Peng tak sia-sia. Li terkesan dengan usahanya dan akhirnya mau menikah dengan Peng setelah menyaksikan pesan 'Maukah kamu menikah denganku?" saat bermain game modifikasi itu.

Ide unik Peng ini juga menarik perhatian produsen 'Bejeweled', PopCap Games. PopCap Games menghadiahi paket bulan madu pada pasangan ini dan bahkan menyediakan kopian game 'Bejeweled' bagi para tamu pernikahan.



5. Andalkan Google Street View



Seorang pecandu teknologi punya ide nyleneh untuk melamar pujaan hatinya, yakni dengan memakai media Google Street View.

Teknisi software di Google bernama Michael Weiss-Malik ini telah mengencani pacarnya, Leslie Moreno cukup lama dan kebelet ingin menikahinya. Alih-alih memakai metode biasa, dia punya gagasan memanfaatkan Google Street View yang menampakkan gambar sampai di level jalanan.

Awalnya, Malik membuat tulisan besar-besar, "Proposal 2.0: Marry me Leslie!". Lalu, dipegangnya papan tulisan itu ketika mobil Google Street View melewati kantornya untuk merekam gambar update Silicon Valley, wilayah di mana markas Google berada.

Kebetulan, para pekerja Google memang diminta berpose sesuai kemauan saat mobil Street View berkamera itu meluncur untuk merekam mereka. Ketika karyawan lain berpose aneh-aneh, Malik nampang dengan tulisan minta nikah tersebut.

Maka, foto Malik lengkap dengan tulisannya kemudian dapat diakses di Google Street View. Malik tak memberitahu Leslie soal ini. Ia malah membuat situs www.marrymeleslie.com dan meminta para pengunjung situs memberitahu Leslie soal proposal pernikahannya di Google Street View itu.

"Leslie bertanya-tanya mengapa banyak orang asing mengirim email padanya yang memintanya menikahiku," tutur Malik.

Barangkali karena mengagumi ide sang kekasih, Leslie menerima dengan senang hati lamaran Malik dan mereka pun menikah. Malik pun mengklaim, inilah pertama kalinya seseorang melamar kekasihnya via Google Earth.

Sumber: Detik

Minggu, 14 Oktober 2012

15 Kafe Unik di Berbagai Negara



1. Merasakan Duduk di Kursi Roda di Clinic Bar Singapura


2. H.R. Giger Alien Bar di Switzerland Memiliki Kursi dan Dekorasi Ruangan Tulang Belulang


3. Ice Bar di Kanada Terbuat dari Pahatan Es


4. Coffin Bar di Ukraina Hadirkan Peti Mati yang Seram


5. Sensasi Kafe Alux Lounge di Dalam Gua Meksiko


6. Kafe Madame Claude di Jerman Miliki Dekorasi Properti yang Dipasang Terbalik dan Menggantung


7. Sky View Bar di Dubai Memberikan Pemandangan Bawah Laut dan Langit Sekaligus


8. Baobab Tree Pub Kafe yang Berada di Dalam Pohon


9. Red Sea Star Bar di Israel Menyajikan Pemandangan Bawah Laut


10. Merasakan Pelayanan Rumah Sakit Jiwa di Alcatraz ER di Jepang


11. Para Pelayan Buta Layani Pembeli di Dans le Noir di Paris dan London yang Gelap Gulita


12. Modern Toilet Restaurant di Taiwan Hadirkan Kursi Toilet


13. Hospitalis di Latvia Adalah Kafe Ala Rumah Sakit


14. Cova d'en Xoroi di Cekungan Karang Menorca dengan Pemandangan Indah Pantai


15. Merasakan Suasana Suram dan Peti Mati di Vampire Cafe di Jepang

Sumber: KasKus 

Jumat, 12 Oktober 2012

7 Hal Unik Dunia Pernikahan

Pernikahan di ballroom, terus pake potong kue, cincin kawin.. Biasa banget! Tapi kalo pernikahan seharga $1, gaun dari sapi, ini baru yang luar biasa!! Yuk kita simak 7 hal aneh dalam dunia pernikahan:

1. Wedding Machine
img
Pada 2011, Marvin's Marvelous Mechanical Museum di Detroit, Michigan, membeli sebuah mesin penjual yang bisa memudahkan pasangan untuk menikah. Di mesin tersebut Anda bisa resmi menikah hanya dengan membayar US$ 1. Mesin yang dibuat perusahaan Inggris, Concept Shed itu akan mengeluarkan suara robot yang membimbing pasangan mengucapkan janji pernikahan hingga menekan tombol 'I Do' atau 'Escape'. Mesin kemudian akan mengeluarkan surat nikah dan dua buah cincin plastik.

2. Vast Veil
img
Seorang mempelai wanita bernama Elena De Angelis mengenakan veil yang dinobatkan sebagai veil pernikahan terpanjang di dunia. Saat dinikahi Ferdinand Pucci di Naples, Italia, Elena mengenakan veil yang panjangnya 2,9 km. Butuh waktu berbulan-bulan untuk membuat veil berwarna putih itu. 600 orang juga dimintai bantuannya untuk membawa veil tersebut.

3. Fated to Marry
img
Ripleys Believe It Or Not mencatat ada pasangan yang sepertinya memang sudah berjodoh sejak lahir. Mereka adalah Amy Singley dan Steven Smith dari Bunshkill Township, Pennsylvania. Keduanya dilahirkan di rumah sakit dan tanggal yang sama di 1986. Ibu mereka juga berada dalam ruangan yang sama. Keduanya menikah pada 12 Juni 2010 dalam usia 24 tahun.

4. Wet Guests
img
Pasangan Eva dan Pavel Jaworzno mencatatkan diri sebagai pasangan yang menggelar pernikahan terbesar di dalam air. Keduanya memang mengadakan pernikahan di dalam air pada Agustus 2011. Pernikahan diadakan di dalam air di suatu kawasan di Selatan Polandia. Bukan hanya mereka saja yang ikut masuk ke dalam air, 275 tamu undangan pun menyelam bersama.

5. Popped the Question
img
Seorang guru asal Linconlnshire, Inggris bernama Rachael Robinson mengenakan gaun yang cukup unik saat dinikahi Duncan Turner, hingga masuk dalam buku 'Ripley's Believe It Or Not'. Rachael memakai gaun yang terbuat dari gelembung plastik (bubble wrap). Gaun tersebut dibuat dengan bantuan sumbangan kotak pembungkus (yang didalamnya ada gelembung plastik) dari para murid dan orangtua di sekolahnya.

6. Nipple Dress
img
Pada London Fashion Week 2011, seorang desainer asal Liverpool bernama Rachel Freire memamerkan salah satu koleksinya yang cukup aneh. Koleksinya itu adalah gaun yang terbuat dari 3.000 puting sapi.

Sumber: Detik Wolipop

Selasa, 09 Oktober 2012

Rose in the Box


Buat yg punya motor dengan box/bagasi

Bahan2:
Roses

Box Motor:

Ato klo yang ga punya box, bisa juga pake bagasi jok


And the Session begin:
Tinggal taruh aja itu rose di dalem bagasi agan, trus pura2nya adalah ngajarin pasangan agan tuh cara buka box/bagasi motor. Karena pasangan agan, terutama ce, ga ngerti caranya buka bagasi/boks motor agan.. *fakta!
Dan buat mereka kaum hawa, buka kyk gitu ga gampang looowh! Ada sedikit sugesti "perjuangan" disini! *lebe.. :hammer:
Tapi begitu berhasil dibuka, Jeng Jeng!! a Rose is waiting her!

Opsional: Bisa juga agan kasih sticky notes di rosenya, entah pesan apa yg romantis. :D
Kalo dari gue sendiri, g tulisin gini: "From ur Secret Admirer"